NASI GORENG SPESIAL ALA INA


dokumen pribadi

Nasi Goreng itu makanan khas Indonesia yang masuk dalam kategori peringkat kedua dari 50 makanan terenak di dunia setelah rendang khas Sumatera Barat. Ini adalah hasil polling yang digelar oleh CNN lewat 35,000 voting media sosial Facebook. Penghargaan yang sangat besar itu harus kita angkat topi tinggi.

Namun, sayangnya jika orang Indonesia sendiri kurang menghargainya. Dianggapnya  nasi yang dipakai untuk nasi goreng itu adalah nasi basi karena nasi kemarin yang dimasukkan di kulkas, jadi kurang bagus. 

Alasan lain adalah masak nasi goreng hanya jika tidak ada pilihan lain. Sering sarapan nasi goreng disajikan tanpa persiapan matang. Padahal nasi goreng yang disajikan dengan persiapan matang, menjadi makanan yang lezat dan bergizi serta bernutrisi tinggi. 

Saya tidak punya keahlian khusus buat nasi goreng. Tapi saya bangga saat menyajikan nasi goreng istimewa buatan sendiri karena resep ini sudah diberikan turun temurun oleh ibu saya sebelum saya menikah. Yang membuat enak dari nasi goreng buatan sendiri ini adalah sambalnya yang sangat lezat. 

Loh sambal kok bisa lezat. Hasil dari “uleg” di cobek untuk menumbuk bumbu-bumbu seperti bawang merah, bawang putih, cabe ,kecap manis . Sangat sederhana bumbunya, tapi yang membuat enak dan harum, saat bumbu yang sudah dihaluskan itu digoreng dengan margarin, ditambah kecap manis, barulah masukkan nasi . 

Keistimewaan nasi gorengku adalah saat nasi goreng saya , nasinya terbuat dari nasi merah yang memang sehat dan telur goreng. Lalu, saya tambahkan sayuran salad seperti brokoli, daun selada dan dibaluri dengan dressing yang sangat enak sekali.

 Bahan-bahan:
dokumen pribadi

  •  2 piring nasi yang sudah didinginkan semalaman di kulkas 
  •  1 butir telor ayam 

 Bumbu Halus 
  •  2 siung bawang merah 
  •  2 siung bawang putih  
  •  1 buah cabe merah besar (optional)  
  •  secukupnya kecap 
  •  sedikit gula  
  •  secukupnya garam 
  •  1 sdm margarine 

 Pelengkap:
  •  1 buah mentimun 
  •  1 buah tomat 
  •  1 slada
  •  Beberapa irisan apel 
  • Dressing salad 

Cara Memasak: 

  • Cairkan margarine dalam wajan yang sudah panas
  • Goreng dulu telor sampai matang, lalu diiris lembut
  • Tumis bumbu yang sudah dihaluskan , gula dan garam 
  • Masukkan nasi merah 
  • Tambahkan kecap manis 
  • Sajikan dengan tambahan pelengkap sayur salad 
  • Siap untuk disantap saat masih dalam kondisi panas

Tidak ada komentar

Pesan adalah rangkaian kata yang membangun dan mengkritik sesuai dengan konteksnya. Tidak mengirimkan spam!

Total Tayangan Halaman