Hilangkan Foto yang Masuk ke WA di Galeri

www.pixabay.com

Bingung ketika ada peringatan dari smartphone saya bahwa memori saya hampir habis . Padahal saya tidak menggunakan maupun menyimpan foto dan video di smartphone sama sekali. Begitu juga saya membatasi diri untuk banyak penggunaan aplikasi di smartphone, apalagi ikut grup WA yang banyak mendapat kiriman foto dan video yang seringkali diterima duplikat. 

Untuk menambah memori, terpaksa saya menghapus sebagian besar foto-foto dan video yang ada di Gallery. Memang sulitnya semua pengirriman foto dan video di Whatsapp , otomatis masuk ke gallery. Ini salah satu dari berkurangnya memori. Foto dan video memiliki memori yang cukup besar. Oleh karena itu begitu foto dan video diterima dan tidak dihapus, akan mengurangi memori dalam jumlah yang cukup besar. 

Hampir semua pengguna smartphone memakai atau menggunakan Whatsapp. Whatsapp adalah salah satu aplikasi yang paling digemari oleh pengguna smartphone dalam komunikasi. Banyak yang memakainya sebagai komunikasi pengganti SMS . Whatsapp tersedia di Andorid maupun di sistem operasi lain seperti iPhone dan Blackberry.

Begitu banyak pengguna WA, sehingga penggunanya sering menggunakan salah satu fitur nya yaitu Group Chat. Group chat terdiri banyak anggota dalam satu grup. Ketika chat yang berlangsung sangat intensif maupun kominikatif seringkali seorang anggota diikuti anggota lainnya mengirimkan foto maupun video. 

Proses video dan Foto masuk ke Gallery:


Ketika teman dalam grup mengirimkan foto maupun video ternyata foto dan video itu muncul dalam galery hp kita. Jadi apa yang dikirimkan itu ada di dalam pesan WA maupun dalam Galery HP. Seringkali hal itu menimbulkan kekesalan karena kita tak mau menerima foto/video yang tak layak itu. Tentunya kita harus menghapus gambar/video dua kali, yang pertama di di WA yang kedua di galery hp. 

Cape banget khan tiap kali ada video/foto tak relevan harus menghapus dua kali. Apalagi jika memory hp itu akan penuh jika tak dihapus. Pekerjaan untuk menghapus itu walaupun gampang tapi rasanya tak menyenangkan. 

Pertama menghapus di WA dengan bersihkan chat di WA, dan kedua menghapus foto yang tak terpakai di gallery. Agar supaya hal itu tak terjadi berkali-kali, ternyata Whatsapp telah memberikan pengaturan sehingga pesan berupa gambar atau vido tidak otomotis tersimpan dalam memory smartphone. 

 Caranya sangat mudah:


 Masuklah ke aplikasi Whatsapp, dan pada home aplikasi, tekan tombol “Option” >> Settings >> Chat settings dan pilih menu Media Auto-Download. Di menu tersebut Anda bisa memilih bagaimana pengaturan media, tentu saja disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Anda juga dapat tidak memberikan opsi apapun. 


Cara yang kedua dengan masuk ke Whatsapp >> Settings >>Data Usage >> Jangan centang foto dan video jika tidak mau masuk secara otomatis.


 Nach pekerjaan kita sekarang lebih mudah karena cukup hanya satu kali saja untuk menghapus di WA dan tak perlu menghapus di Galleri.


Tidak ada komentar

Pesan adalah rangkaian kata yang membangun dan mengkritik sesuai dengan konteksnya. Tidak mengirimkan spam!

Total Tayangan Halaman